Paroki Keluarga Suci, Tering

Paroki Keluarga Suci, Tering
LokasiDesa Tering Lama Tering, Kutai Barat,
Kalimantan Timur
Sejarah
DedikasiKeluarga Kudus
Administrasi
KeuskupanKeuskupan Agung Samarinda
Jumlah Imam2
Imam yang bertugasPastor Lukas Atsui, MSF[1]
Imam rekanPastor Ambrosius Labaruing, MSF
Parokial
Stasi>4

Paroki Keluarga Suci Tering, atau Paroki Keluarga Kudus Tering, adalah suatu paroki dari Gereja Katolik Roma di Keuskupan Agung Samarinda; pusat paroki terletak di Desa Tering Lama - Kecamatan Tering (dahulu Desa Tering Lama termasuk dalam Kecamatan Long Iram), di Kabupaten Kutai Barat - Kalimantan Timur. Di Desa Tering Lama inilah tempat kelahiran Uskup Agung Samarinda Mgr. Florentinus Sului Hajang Hau MSF --uskup pertama dari Suku Dayak.[2] Pusat paroki terletak di tepi Sungai Mahakam, perjalanan sekitar sehari semalam naik kapal biasa dari Kota Samarinda.[3]

Sejak tahun 1932 Paroki Tering merupakan pusat misi para imam misionaris dari ordo Misionaris Keluarga Kudus (MSF) di Kalimantan Timur—awalnya di wilayah Paroki Hati Kudus Yesus, Laham;[3] dan sampai saat ini para pastor MSF yang menggembalakan Paroki Tering. Kunjungan pastoral ke stasi-stasi umumnya menggunakan sepeda motor dan perahu motor. Dan karena ketiadaan tenaga sekretariat paroki, pastor paroki juga merangkap tugas kesekretariatan, tugas koster, dan lainnya. Paroki Tering termasuk salah satu paroki di antara 10 paroki yang tergabung dalam Kevikepan Mahakam Hulu.[4]

Paroki Tering, bersama dengan Paroki Kristus Raja, Barong Tongkok, melahirkan paroki baru yaitu Paroki Santo Markus, Melak. Paroki Tering juga pernah dilayani oleh para imam dari ordo Serikat Sabda Allah (SVD) yang berkarya di Paroki Santo Yohanes Penginjil, Melapeh; beberapa stasi yang sempat dilayani mereka adalah Stasi Gabung, Stasi Merimun, Stasi Merayak, dan Stasi Jengan.[5]

Jadwal Misa

Misa Hari Minggu di Gereja Keluarga Kudus: 08.00 WITA[6]

Referensi

  1. ^ "Menunggu Natal di Mahakam Ulu - hidupkatolik.com". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-01-23. Diakses tanggal 2015-01-23. 
  2. ^ Uskup Pribumi Pertama di Kaltim, Dimakamkan di Sei Siring - Kaltim Post
  3. ^ a b "Laham, Pusat Misi Kalimantan Timur - hidupkatolik.com". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-01-23. Diakses tanggal 2015-01-23. 
  4. ^ 10 Paroki di Kevikepan Mahakam Hulu - kevikepanmahakamhulu.blogspot.com
  5. ^ "Distrik Kalimantan Timur - Soverdi Surabaya". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-01-07. Diakses tanggal 2015-01-23. 
  6. ^ Gereja Katolik Keluarga Kudus, Tering, Samarinda - Facebook
  • l
  • b
  • s
Kevikepan Mahakam PantaiKevikepan Mahakam Tengah
Kevikepan Mahakam Hulu


Ikon rintisan

Artikel bertopik gereja ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.

  • l
  • b
  • s